BANDARLAMPUNG ( INFOfaktual.co.id) –Pemerintah Kota Bandar Lampung menggelar street festival pawai budaya dan mobil hias sebagai rangkaian peringatan HUT Kota Bandar Lampung ke 342.
Kegiatan ini akan digelar pada Minggu, 14 Juli 2024 dan dilepas langsung oleh Walikota Bandar Lampung Hj. Eva Dwiana bersama Forkopimda Kota Bandar Lampung bertitik mulai Tugu Adipura.
Rute rombongan pawai budaya akan menuju Jalan Ahmad Yani selanjutnya ke Jalan RA Kartini, dilanjutkan menuju Jalan Kota Raja ke Jalan Raden Intan lalu Jalan Tulang Bawang.
Rute finish selanjutnya akan berakhir di Lapangan Saburai Enggal.
Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Bandar Lampung beserta sejumlah BUMD, Kecamatan serta Perwakilan sekolah yang menggunakab pakaian adat menjadi peserta Pawai Budaya dan Mobil Hias dalam rangka HUT Kota Bandar Lampung ke 342.
“Alhamdulilah Rangkaian HUT Kota yang ke 342 akan segera selesai, dan kegiatan hari ini adalah Pawai Budaya dan Mobil Hias dan banyak juga yang mengikuti”, ujar Walikota Hj.Eva Dwiana.
Pawai budaya HUT Kota Bandar Lampung ini pun menjadi salah satu ajang promosi wisata kepada wisatawan serta kulinernyaa.
Walikota, juga mengucapkan apresiasi dan terima kasihnya kepada semua yang telah berkontribusi dan kebersamaannya sehingga Rangkaian HUT ini berjalan dengan lancar, dan harapannya Kota Bandar Lampung kedepannya dapat dilihat se-Indonesia baik secara kuliner, budaya serta pembangunannya.